Kode Iklan atau kode lainnya

header ads

Senkom awali partisipasi Operasi Ketupat Progo 2024 dengan ikuti Apel Gelar Pasukan

Wakil Gubernur DIY dan Kapolda DIY memeriksa kesiapan Anggota Senkom DIY

Sleman - Senkom Mitra Polri Daerah Istimewa Yogyakarta mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Progo 2024 di halaman Mapolda DIY, Rabu 03 April 2024. Hadir bersama satu peleton anggota, ketua Senkom Mitra Polri DIY, H. Budi hartono, S.Kom. memimpin langsung anggotanya di acara tersebut. Budi Hartono menyampaikan bahwa anggota Senkom Mitra Polri DIY siap bersinergi dengan Polri, TNI, Basarnas dan relawan lainnya untuk bersama-sama melaksanakan pengamanan pada Operasi ketupat Progo 2024 ini. Kami sudah koordinasi secara internal untuk siapkan personil di posko-posko di wilayah kota dan kabupaten, baik posko mandiri Senkom maupun posko gabungan dengan pihak terkait. Untuk mengkoordinir komunikasi dan ketugasan semua anggota di wilayah DIY, kami mendirikan posko Induk Senkom Mitra Polri DIY di Sekretariat Senkom DIY, di Jalan Tirtodipuran Yogyakarta. Selain disini, anggota kami di kota dan kabupaten saat ini juga mengikuti apel di mapolres masing-masing, mereka akan mengawali partisipasi Operasi Ketupat Progo 2024 dengan mengikuti Apel Gelar Pasukan.

Anggota Senkom DIY berbaris bersama satuan lainnya di Apel.

Sementara itu dalam giat Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Progo 2024 ini, dipimpin langsung oleh Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, tampak hadir pula Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X dan perwakilan Forkopimda DIY. Hadir pula dari Pimpinan TNI, BPBD, BMKG, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, PMI, Pramuka dan mitra Kamtibmas lainnya. Dalam amanatnya Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan membacakan sambutan Kapolri,  Kapolda DIY juga menambahkan bahwa Polda DIY beserta stakeholder terkait berkomitmen melaksanakan pengamanan secara lebih optimal. Operasi Ketupat Progo 2024 melibatkan 4.864 personel gabungan yang terdiri dari TNI-Polri, OPD terkait, BPBD, BMKG, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, PMI, Pramuka dan mitra Kamtibmas lainnya. Operasi Terpusat dengan sandi ‘Ketupat Progo 2024’ tersebut diadakan selama 13 hari mulai 4 hingga 16 April 2024 mendatang. Apel gelar pasukan ini sekaligus diselenggarakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat Progo 2024 dalam rangka pengamanan mudik dan perayaan Idul fitri 1445 H. J10/foto-bintang







Posting Komentar

0 Komentar